KANTOR22

 

Selamat Datang Di Website Resmi Pengadilan Agama MaumereKami siap Memberikan Pelayanan yang Prima Untuk Anda...

Written by Super User on . Hits: 539

Rapat Bulanan Aparatur Pengadilan Agama Maumere

28Feb 1

          Maumere (28/2), bertempat di Ruang Pertemuan, Ketua Pengadilan Agama Maumere, Acep Sugiri,S.Ag.,M.Ag membuka rapat bulanan Aparatur Pengadilan Agama Maumere. Dalam rapat tersebut dilakukan evaluasi serta rencana-rencana untuk menghadapi survilance APM dan Penerapan Zona Integritas. Dalam arahannya Acep Sugiri,S.Ag.,M.Ag menekankan pada disiplin dalam bekerja, tertib dalam melaksanakan tugas sehari-hari, beliau juga menekankan pada peningkatan kebersihan serta kesadaran akan memelihara kebersihan di lingkungan kerja.

28Feb 2

          Selanjutnya Ketua Pengadilan Agama Maumere mempersilahkan, Drs. Yacub, M.H., Panitera untuk menyampaikan hasil sosialisasi Penggunaan Tandatangan elektronik pada e-doc putusan, Drs. Yacub, M.H., menjelaskan bahwa tanda tangan digital berfungsi sebagai alat autentifikasi dan verifikasi dalam transaksi elektronik. Tanda tangan digital bisa digunakan untuk menunjukkan persetujuan penanda tangan atas informasi elektronik dan/atau dokumen elektronik (putusan)  yang ditandatangani dengan tanda tangan digital

          Acara dilanjutkan dengan penyampaian dari Suratnah Bao, S.Ag., M.H., Wakil Ketua Pengadilan Agama Maumere tentang pembahsan kelengkapan dokumen APM. Beliau menekankan bahwa segenap Aparatur Pengadilan Agama Maumere harus selalu siap dan sigap dalam mempersiapkan segala kebutuhan dokumen yang bersangkutan dengan APM dan ZI (Zona Integritas), sebab Survielance ke dua untuk APM telah dekat. Hal ini dimaksudkan untuk mempersiapkan yang terbaik, sehingga pada saat Surveilance kedua nanti PA Maumere tetap dapat mempertahankan Predikat "A" Excellent yang telah didapat.

28Feb 3

          Diakhir rapat Ketua Pengadilan Agama Maumere mengharapkan pengembangan inovasi dapat terus berlanjut bagaimana inovasi tersebut dapat bermanfaat bagi masyarakat, dan jangan pernah takut untuk memunculkan inovasi-inovasi baru.

Add comment


Security code
Refresh

Alamat Kami

kantor

Jln. Diponegoro, Kel.Wolomarang
Kec.Alok Barat Kab.Sikka - NTT 86115
Telp. (0382) 21134 / 23514
Email : This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.
Website : pa-maumere.go.id

noname